PemerintahanPeristiwa

Kolaborasi Pemkab Bojonegoro dan BBWS Bengawan Solo

liputanbojonegoro637
×

Kolaborasi Pemkab Bojonegoro dan BBWS Bengawan Solo

Sebarkan artikel ini
9b75c097 ca90 4e20 862a 9fdd922928b8

BOJONEGORO – Banjir masih menjadi ancaman serius bagi beberapa wilayah di Kabupaten Bojonegoro. Antara Januari hingga Maret 2025, tercatat sebanyak 45 kejadian bencana banjir, longsor, dan banjir bandang. Bencana ini telah mengakibatkan kerusakan pada rumah-rumah penduduk, lahan pertanian, dan berbagai fasilitas umum, yang pada gilirannya mengganggu aktivitas sehari-hari masyarakat dan perekonomian daerah.

Dalam merespon situasi ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro telah menyusun berbagai langkah strategis untuk sigap menanggapi banjir. Salah satu langkah kunci adalah berkolaborasi dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Bengawan Solo, yang memiliki peran penting dalam memberikan rekomendasi teknis dan bantuan operasional untuk meminimalkan dampak bencana ini.

BBWS Bengawan Solo, melalui satuan kerja operasi dan pemeliharaan wilayah IV, telah memberikan bantuan darurat untuk penanganan banjir, termasuk bahan bantalan tanggul dan alat berat. Selain itu, Pemkab Bojonegoro juga tengah merencanakan mitigasi banjir jangka pendek, termasuk normalisasi Sungai Semar Mendem sepanjang 5 km.

Program ini diharapkan dapat mengurangi risiko banjir berulang, serta memperkuat kapasitas sungai untuk menampung debit air, sementara perbaikan ekosistem akan menjadi fokus jangka panjang dengan program reboisasi di hulu sungai.