PeristiwaTNI/POLRI

PEPABRI Sumberrejo Gelar Pertemuan Rutin dan Santuni Yatim

liputanbojonegoro637
×

PEPABRI Sumberrejo Gelar Pertemuan Rutin dan Santuni Yatim

Sebarkan artikel ini
D7BA3A77 7333 428B 9A0F 53CBA70D1505

Liputanbojonegoro.com, Bojonegoro – Persatuan Purnawirawan dan Warakawuri TNI-Polri Republik Indonesia (PEPABRI) Anak Cabang (Ancab) Sumberrejo kembali menunjukkan komitmennya dalam mempererat silaturahmi dan kepedulian sosial. Organisasi tersebut menggelar pertemuan rutin bulanan yang kali ini diselenggarakan di Balai Desa Sumuragung, Kecamatan Sumberrejo, Kabupaten Bojonegoro, pada Minggu (9/11/2025).

Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang konsolidasi dan keakraban antaranggota, tetapi juga diisi dengan agenda sosial berupa pemberian santunan kepada anak yatim, piatu, dan dhuafa di wilayah sekitar. Acara berlangsung dalam suasana penuh kekeluargaan dan semangat berbagi.

Sejumlah tokoh penting turut hadir dalam kegiatan yang bermakna ini, menegaskan dukungan terhadap inisiatif sosial PEPABRI Sumberrejo: Ketua PEPABRI Cabang Bojonegoro, Letkol (Purn) H. Sukarji, Pimpinan Anak Cabang (Ancab) PEPABRI Sumberrejo, Kepala Desa Sumuragung, Mashadi, Unsur Forkopimcam Sumberrejo,  Anggota PEPABRI Sumberrejo dan perangkat desa setempat, Anak yatim dan dhuafa penerima santunan.

Kepala Desa Sumuragung, Mashadi, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi mendalam dan rasa terima kasih kepada PEPABRI Ancab Sumberrejo atas kepeduliannya terhadap masyarakat.

“Kami sangat berterima kasih atas kegiatan yang penuh makna ini. Semoga menjadi contoh bagi elemen masyarakat lainnya untuk terus berbagi dan peduli,” ujar Mashadi

Sementara itu, Ketua PEPABRI Cabang Bojonegoro, Letkol (Purn) H. Sukarji, menyampaikan rasa syukur dan menekankan pentingnya menjaga semangat kebersamaan dan kepedulian sosial di kalangan purnawirawan.

“Puji syukur ke hadirat Allah Subhanahu wa Ta’ala karena kita dapat berkumpul dalam acara yang penuh makna ini. Terima kasih kepada Ketua Ancab Sumberrejo dan Kepala Desa Sumuragung atas penyelenggaraan kegiatan yang sangat mulia, yakni mengumpulkan dan memberikan santunan kepada anak yatim dan dhuafa. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut, karena melalui kebersamaan dan kepedulian, kita dapat memperkuat solidaritas antaranggota dan masyarakat,” tutur Letkol (Purn) H. Sukarji.

Acara inti berupa penyerahan santunan kepada para penerima berlangsung dengan khidmat. Anak-anak yatim, piatu, dan dhuafa tampak bahagia dan menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh para purnawirawan TNI-Polri.

Kegiatan ditutup dengan doa bersama dan ramah tamah antara anggota PEPABRI, perangkat desa, dan masyarakat yang hadir. Melalui acara ini, PEPABRI Anak Cabang Sumberrejo kembali membuktikan komitmennya untuk berperan aktif dalam memperkuat persatuan, solidaritas, dan menebar manfaat sosial di tengah masyarakat.