TUBAN – Jajaran Polres Tuban melaksanakan kegiatan yang penuh makna dengan membagikan nasi kotak kepada para pengguna jalan yang melintas di Jalan Sunan Kalijaga, tepatnya di depan SMPN 3 Tuban. Kegiatan ini dipimpin oleh Kapolres Tuban, AKBP Oskar Syamsuddin, bersama Kasat Lantas AKP Moh. Imam Reza. Ini merupakan salah satu bentuk kegiatan humanis yang dilakukan oleh satuan lalu lintas pada hari Jumat, (14/02/2025).
Kegiatan ini bertepatan dengan Hari Valentine, di mana Kapolres menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari Operasi Keselamatan Semeru 2025.
Selain penindakan terhadap pelanggar, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada pengendara yang tertib. Dalam kesempatan itu, Kapolres menghimbau para pengendara untuk selalu berhati-hati dan mematuhi aturan berlalu lintas demi menjaga keselamatan bersama.
Dalam rangka memberikan apresiasi, Polres Tuban juga memberikan boneka, sekuntum bunga, serta coklat kepada para pengguna jalan yang telah menaati peraturan lalu lintas. Kapolres Tuban menekankan bahwa ini sebagai bentuk penghargaan kepada pengendara yang sadar dan taat berlalu lintas.
Operasi Keselamatan Semeru 2025 ini akan berlangsung selama 14 hari, dari 10 hingga 23 Februari 2025, di seluruh wilayah Indonesia, termasuk Kabupaten Tuban, untuk menjaga keamanan dan kelancaran lalu lintas menjelang bulan suci Ramadan dan Idulfitri 1446 H.